Showing posts with label Smartphone. Show all posts
Showing posts with label Smartphone. Show all posts

Monday 26 January 2015

8 cara menghemat baterai hp android ketika bepergian


Hal mudah apa saja yang bisa kita lakukan pada smartphone android kita ketika dalam perjalanan diluar kota sementara kita tidak membawa pengisi baterai powerbank. Memang perlakuan dan cara pemakaian handphoneberbasis operating system android cukup berbeda dibandingkan dengan ponsel biasa.
Konsumsi dan pemakaian baterai jauh lebih boros dibandingkan dengan handphone biasa, bahkan jika kita terlalu banyak menggunakan smartphone android untuk keperluan online seperti browsing, chatting maupun media social maka baterai bisa jadi tidak sampai 1 hari pemakaian.
Supaya baterai android awet di perjalanan
Jika kita over menggunakan handphone android  untuk keperluan aplikasi online makan baterai bisa-bisa hanya beberapa jam saja sudah habis. Celakanya ketika kita dalam perjalanan ke luar kota missal naik kendaraan umum dan tidak membawa powerbank, tentu kita harus menunggu perjalanan sampai atau di tengah perjalanan kita berhenti untuk charging handphone saja. Hal tersebut bisa kita lakukan jika kita menggunakan kendaraan pribadi, bagaimana jika kita menggunakan kendaraan umum. Bisa-bisa dikomplen penumpang lainnya kan..he3x.. Langsung aja deh, berikut ini hal-hal yang perlu Anda lakukan supaya baterai hp android Anda awet ketika di perjalanan luar kota.

8 tips supaya baterai hp android awet di perjalanan.


  1. Minimalkan tingkat kecerahan lampu layar hingga paling rendah, karena konsumsi baterai untuk lampu kecerahan layar handphone merupakan yang terbesar pemakaian baterainya.
    supaya baterai hp android awet ketika di perjalanan
    Minimalkan kecerahan layar

  2. Matikan Sambungan Data untuk membuat handphone hanya berfungsi sebagai telepon saja, jadi smartphone Android Anda hanya bisa untuk telepon dan SMS saja selama Sambungan Data dimatikan.
    Matikan sambungan data
  3. Kurangi akses internet dan online, dengan mematikan Sambungan Data tentu kita tidak bisa online mengakses berbagai aplikasi yang menggunakan internet. Gunakan internet seperlunya saja, jika hal tersebut benar-benar perlu dan selebihnya matikan saja selama masih dalam perjalanan Anda.
    Non aktifkan perangkat yang tidak perlu
  4. Matikan dering ponsel dengan mode getar, karena getar pada handphone berasal dari sebuah motoran/dynamo yang berputar untuk membuat handphone bergetar. Motoran untuk getar handphone juga bisa ikut mengurangi daya baterai.
  5. Jangan terlalu sering mengecek SMS atau Telepon masuk, jika Anda mengecek SMS atau telepon masuk maka lampu layar akan menyala dan lebih baik jika langsung mengkunci layar kembali untuk mematikan lampu layar.
  6. Matikan hal-hal yang tidak perlu seperti WIFI, Bluetooth, GPS dan minimalkan batas waktu lampu layar menyala.
  7. Hindari menggunakan handphone untuk memutar musik selama dalam perjalanan.

Demikian cara dan tips supaya baterai handphone android awet dan tahan lama selama dalam perjalanan, cara tersebut saya tulis berdasarkan pengalaman pribadi dan silahkan Sobat coba sendiri tanpa perlu membawa powerbank. Salam dan semoga bermanfaat.

Monday 10 November 2014

Mayoritas pengguna smartphone menggunakan smartphone untuk hal ini



Tren penggunaan handphone di Indonesia saat ini sudah tidak lagi terbatas pada telepon dan sms saja, seiring dengan kemajuan teknologi telepon genggam yang kian maju pesat, saat ini telepon genggam sudah bisa dikatakansebagai sebuah komputer mini dalam genggaman dan saku. Semua kebutuhan digital dalam kehidupan kita hampir sudah berada dalam sebuah gadget yang biasa disebut Smartphone atau telepon genggam pintar.
Asyik dengan smartphone
Ya memang benar, telepon genggam sudah berevolusi sedemikian rupa dari wujud semula di era tahun 90an dimana telepon genggam waktu itu berwujud tebal dengan layar monochrome selebar  1 s/d 2 cm saja kemudian keypad dan antena. Bahkan pada tahun 90-an untuk sekedar mengirim pesan SMS saja masih belum bisa lintas operator tidak seperti saat sekarang, jika dahulu tarif SMS lintas operator harganya lebih mahal dibandingkan dengan sekarang yaitu Rp. 350,-/SMS.


Cerita di atas hanya mencoba mengenang tentang handphone pada era 90-an, kita kembali pada topik kita tentang smartphone. Kemajuan telepon genggam pada tahun 2000-an memang semakin maju dan pesat, apalagi semenjak munculnya smartphone  blackberry dan kemudian disusul dengan munculnya Operating System Android dari google. Semenjak munculnya OS open source Android dari google memang merubah peta pengguna dan pabrikan  Smartphone, dengan OS Android menjadikan lahir ponsel-ponsel layar sentuh dengan berbagai fitur-fitur canggih dan lengkap yang bisa ditanamkan dalam sebuah telepon genggam menjadikan smartphone android terasa sangat komplit dan melengkapi kebutuhan perangkap digital dalam genggaman.


Fitur-fitur canggih tersebut yang pada akhirnya turut merubah peruntukan pokok smartphone dari yang semula hanya sebagai perangkat telepon dan SMS saja, maka saat ini dengan telepon genggam pintar pengguna bisa melakukan banyak hal seperti di bawah ini.


  • Browsing internet, rasanya sudah pasti dan mutlak jika pengguna smartphone menggunakan telepon genggamnya untuk mengakses internet dari handphone dimana saja dan kapan saja.
  • Media sosial, ya media sosial saat ini sudah menjadi tren gaya hidup setiap individu mulai dari anak-anak sampai dengan orang tua. Bahkan media sosial juga bisa dijadikan ajang berkampanye dalam pemilihan wakil rakyat maupun Presiden, mungkin hampir 90% pengguna smartphone menggunakan smartphone untuk mengakses media sosial.
  • Menonton video, karena smartphone saat ini memiliki layar yang apik dengan warna-warna tajam dan sempurna tak jarang pemilik smartphone juga memanfaatkan smartphone untuk menonton film-film di Youtube atau film yang tersimpan dalam memori smartphone.
  • Mendengarkan musik, player-player MP3 portable sempat juga menjadi booming di tanah air tetapi karena perangkat smartphone menyediakan perangkat pemutar musik MP3 maka pada akhirnya keberadaan ponsel pintar perlahan menggeser player portable MP3.
  • Membuka email, menerima email kemudian membalasnya kembali menggunakan smartphone rasanya sangat mudah dan tidak ribet, kita bisa membuka email setiap saat dan langsung membalasnya seperti membalas sebuah SMS dari handphone.
  • Fotografi ponsel, kamera ponsel kian hari semakin baik dan mampu menyaingi kamera pocket standart. Pada akhirnya orang mulai enggan juga membawa kamera pocket biasa karena kamera di handphone juga sama baiknya dengan kamera pocket, karena itu kita bisa berfoto ria kapanpun dan dimanapun dengan kamera smarphone sampai muncul istilah Selfie dalam fotografi.

Demikian beberapa perilaku pengguna smartphone memanfaatkan smartphone untuk hal-hal seperti browsing, email, menonton video, media sosial, foto selfie dan membuka email. Kemudian ada lagi yang tidak sempat saya tulis di atas yaitu Smartphone bisa juga dijadikan GPS ketika dalam perjalanan, barangkali Sobat ada yang akan menambahkan silahkan..Salam

Gambar : maxmanroe