Saturday 3 August 2013

Tips Memilih Printer Untuk Kantor



Tips memilih jenis printer yang tepat digunakan untuk keperluan kantor, printer sudah menjadi kebutuhan pokok sebagai pendukung kegiatan dan keperluan perkantoran. Tetapi karena printer juga kita sering terhambat membuat dokumen cetak karena printer kita sering ngadat tidak bisa digunakan untuk mencetak. Sudah menjadi persoalan klasik jika printer sebentar-bentar ngadat, tidak bisa cetak karena blinking atau tinta printer tidak keluar dll.

Memilih printer laser untuk keperluan cetak mencetak di kantor rasanya merupakan pilihan yang tepat dan bisa diandalkan. Selain memiliki hasil cetak yang baik, printer laser juga bisa digunakan mencetak pada transparansi, paper plate, kertas foto dan label stiker.  Berikut ini sedikit tips memilih printer laser untuk keperluan kantor :

  1. Membeli printer laser meskipun mahal di awal, tetapi memiliki nilai perawatan dibelakang yan minimal. Jika Anda hanya memerlukan cetak-mencetak dokumen monokrom hitam-putih, memilih printer laser merupakan pilihan yang sangat tepat.
  2. Hitung kebutuhan cetak rata-rata, hal ini untuk menentukan jenis printer yang akan Anda beli. Karena kapasitas toner juga menentukan jumlah cetaknya. Jadi Anda tidak sampai kehabisan toner ketika sedang dalam kondisi urgent mencetak dokumen kantor.
  3. Fitur Printer, saat ini sudah banyak printer laser dengan fitur yang lengkap untuk menunjang kebutuhan kantoran misalkan dilengkapi dengan scanner, foto kopi dan faximil. Silahkan Anda pilih sesuai kebutuhan dan tentunya keuangan.
  4. Informasi dan Biaya, mencari informasi sedetail mungkin tentang keunggulan dan kekurangan produk yang akan Anda beli untuk persiapan pemeliharaan setelah pembelian tentunya dan yang terakhir siapkan dana yang cukup untuk mendapatkan printer laser, karena memang printer laser memilliki harga yang memang di atas harga printer inkjet  biasa.

Terima kasih, semoga berguna…