Saturday 29 October 2011

Bagaimana Menyimpan Data Agar Aman Dari Virus

Menyimpan data merupakan suatu kegiatan yang pasti dan harus dilakukan oleh pengguna komputer. Biasanya data disimpan pada harddrive seperti harddisk, disket, flashdisk dll. Tapi bagaimana jika data yang disimpan itu diserang oleh virus? Ini adalah sebuah masalah besar.
Saat ini perkembangan virus semakin menjadi-jadi. Namun kita pun harus cerdas menyikapinya. Salah satunya adalah dengan menggunakan antivirus. Namun kelemahan antivirus ini adalah terkadang data yang diserang virus tak bisa terselamatkan. Oleh karena itu, berikut ini ada sedikit tips bagaimana menyimpan data supaya aman dari virus. Dan tips ini saya rasa sangat cocok untuk penyimpanan pada flashdisk.
Pertama. Compres data yang ingin kita simpan ke flashdisk menggunakan winzip atau winrar. Karena virus tidak bisa menginfeksi file yang terdapat dalam file *.zip.
Kedua. Simpanlah data (terutama hasil ketikan) anda dengan format *.txt, caranya adalah dengan masuk ke program notepad, lalu masukan hasil ketikan dan save. Virus pun tidak bisa menginfeksi file dengan format *.txt

Ketiga. Simpanlah data dengan format html, caranya adalah dengan save as dokumen, lalu rubah type file nya menjadi html.
Itulah sedikit tips bagaimana cara aman menyimpan data dari serangan virus. Semoga bermanfaat…